Keka, 30 Oktober 2025 – Semangat luar biasa ditunjukkan oleh anak-anak klub sepak bola mini SDI Keka saat mengikuti turnamen antar Sekolah Dasar (SD) yang diselenggarakan oleh SMKN 1 Satar Mese beberapa hari lalu. Meski belum berhasil meraih kemenangan, pengalaman bertanding ini menjadi langkah berharga dalam membangun mental juara bagi para siswa. (Ket Gmbr: Tim SDI Keka berpose sebelum pertandingan dengan wajah penuh semangat dan percaya diri) Turnamen tersebut diikuti oleh berbagai sekolah dasar di wilayah Satar Mese Raya (Satar Mese, Satar Mese Barat, dan Satar Mese Utara). SDI Keka menurunkan tim yang beranggotakan siswa kelas III dan IV, sementara sebagian besar peserta dari sekolah lain merupakan siswa kelas VI. Meskipun terdapat perbedaan usia dan pengalaman, para pemain SDI Keka tampil penuh semangat dan pantang menyerah di lapangan. BACA JUGA: SDI Keka Raih Juara Lomba Senam Anak Indonesia Hebat di O2SN Satar Mese Official tim SDI Keka menyampaikan apresiasi atas usaha dan s...
Keka, 28 Oktober 2025 – Suasana penuh semangat dan kebersamaan tampak di halaman SDI Keka pagi ini, Kamis (28/10/2025). Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-97 , seluruh guru dan siswa menggelar upacara bendera dengan mengenakan busana adat Manggarai. (Ket Gmbr: Suasana khidmat saat upacara berlangsung, guru dan siswa mengenakan busana adat Manggarai) Kegiatan ini menjadi wujud nyata semangat persatuan dalam keberagaman. Seluruh peserta upacara tampak kompak mengenakan pakaian putih dipadu dengan sarung khas Manggarai, menciptakan pemandangan yang indah dan sarat makna budaya. Kepala SDI Keka dalam amanatnya menyampaikan bahwa semangat Sumpah Pemuda harus terus dihidupi oleh generasi muda. “Anak-anak perlu belajar arti persatuan, gotong royong, dan cinta tanah air sejak dini. Hari ini kita rayakan dengan bangga memakai busana adat sebagai simbol cinta budaya sendiri,” ujarnya. BACA JUGA: SDI Keka Raih Juara Lomba Senam Anak Indonesia Hebat di O2SN Satar Mese Seluruh rangka...